Senin, 18 Juni 2012

KIM BUM : Acting Vs. Osteoarthritis

 


     Yap, Kim Bum memang selalu total buat meranin karakter apa saja, termasuk peran guardian angel di Padam Padam... The Sound of His and Her Heartbeat. Tahu dong, aktor kelahiran 7 Juli 1989 ini diet ketat dan olahraga sebelum syuting agar bisa nampilin sosok Gook Soo yang nggak punya lemak. :D
     Kim Bum berhasil nurunin berat badan sampai 11 kg! Dia juga memanjangkan rambutnya. "Jika aku bukan aktor, aku nggak akan mengurangi berat bdanku. Aku benar-benar stres secara mental dan fisik," tuturnya.
     Efek dari diet dan olahraga ekstrim yang dijalaninya ternyata nggak bagus untuk kesehatan cowok yang ngetop lewat drama Boys Before Flower ini. Kim Bum didiagnosis mengidap penyakit Osteoarthritis atau radang sendi degeneratif alias menahun. Osteorthritis tuh disebabkan kelainan pertumbuhan tulang rawan yang bikin sendi dan tulang lainnya cedera karena kerja atau olahraga terlalu keras.
     "Kami sangat kuatir karena dia didiagnosis menderita radang sendi di usia muda. Kami akan estra hati-hati dan lebih memperhatikan pengobatannya," kata pihak manajemen Km Bum.
     Luka ringan akibat kecelakaan mobil saat menuju lokasi syuting Boys Before Flower, 1 Februari 2009, juga diduga jadi pemicu. Osteoarthritis ini menyerang lutut Kim Bum yang sempat cedera.
     Meski mengidap penyakit berbahaya, penyuka kickboxing ini tetap menjalankan aktivitas seperti biasa selain ngelakuin treatment buat penyakitnya. Mahasiswa Chung Ang University ini juga masih bisa berjalan dengan baik dan mengerjakan kegiatan tanpa asisten. "Dia sangat kuat dan nggak mau terlihat seperti sakit. kami salut padanya," Ujar manajemen Kim Bum. Get well soon, Kim Bum.
   
Aktingnya Dipuji
     Totalitas yang dilakukan Kim Bum dalam Berakting membuahkan hasil. Perannya di Padam padam... The Sound of His and Her Heartbeats mendapat banyak pujian dari penggemar. Kim Bum dipuji karena bisa berakting natural dan nunjukin beberapa ekspresi wajah seperti mimik wajah licik, sedih, kaget, menangis, marah dan berteriak hanya dalam hitungan detik.
     Banyak fans yang menilai kalau akting cowok yang pernah main film bareng So Hee 'Wonder Girls' di I Like It Hot ini berkembang pesat. "Padahal dulu dia cuma menjadi cowok imut di Boys Before Flowers," kata seorang fans.

Lansung Makan Banyak
     Syuting serial Padam Padam yang selesai pada 30 januari, disambut antusias sama cowok yang apartemennya dekat dengan tempat tinggal Kim Hyun Joon ini. Ia langsung memesan banyak makanan kesuakaannya, yang nggak boleh disentuh selama syuting.
     "Aku langsung makan ramen, pizza dan bossam. Sekarang aku bisa menikmati lagi makananku, tapi aku harus tetap menjaga bentuk badanku supaya tetap atletis, hehehe...," paparnya.
     Di balik perasaan senangnya itu, Kim Bum nggak bisa nutupin rasa sedihnya karena serial Padam Padam berakhir sangat cepat pada 7 Februari. "Aku masih nggak percaya ini sudah berakhir," katanya sedih.
     Setelah serial padam Padam, Kim Bum juga bakal membintangi flm bergenre thriller. The Miracle. Di film yang beredar Maret lalu, dia berperan sebagai seorang seniman graffiti yang diduga terlibat dalam kasus penculikan anak-anak yang nggak bisa dipecahkan polisi. Di film ini, Kim Bum beradu akting sama aktor senior Kim kang Woo yang berperan sebagai detektif.


Kim Bum (Padam Padam Trailer)




Kim Bum (Boys before Flowers Trailer)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar